Lompat ke isi utama

Berita

Samakan Persepsi Bawaslu Sulbar Gelar Rapat Koordinasi

Samakan Persepsi Bawaslu Sulbar Gelar Rapat Koordinasi
Polewali Mandar, Sulawesi Barat - Badan Pengawas Pemilihan Umum Provinsi Sulawesi Barat gelar Sosialisasi dan Implementasi Peraturan Bawaslu dan Produk Hukum Non Peraturan Bawaslu yang dihadiri oleh seluruh ketua dan anggota Bawaslu serta Sekretariat Bawaslu Kabupaten se-Provinsi Sulawesi Barat. Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk koordinasi terkait dengan penyeragaman pemahaman  dengan Regulasi ungkap Arham Syah saat kegiatan berlangsung di salah satu hotel di Polewali Mandar, Rabu 27 Maret 2024 "Sebagai wadah persamaan persepsi dari seluruh jajaran Bawaslu Sulbar, kolaborasi ini menjadi langkah awal yang sangat penting dalam persiapan PHPU nantinya jika di butuhkan" ujar Arham Syah Pada kesempatan yang sama, Muhammad Subhan dalam sambutannya sekaligus membuka kegiatan secara resmi menekankan pentingnya kolaborasi lintas divisi untuk memastikan kelengkapan data pengawasan. "Kami membutuhkan akses terhadap seluruh data pengawasan untuk melakukan tugas dengan efektif. Kolaborasi yang solid antara divisi akan memudahkan kami dalam mendapatkan data yang diperlukan," ungkap Muhammad Subhan Penulis : Muh. Azri Foto : Muh. Azri
toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle