Lompat ke isi utama

Berita

Pastikan Warga Sulawesi Barat di Coklit, Bawaslu Masifkan Uji Petik

Pastikan Warga Sulawesi Barat di Coklit, Bawaslu Masifkan Uji Petik
Polewali Mandar, Sulawesi Barat – Guna memastikan Pencocokan dan Penelitian (Coklit) dilakukan Pantarlih diawasi dengan aturan yang ada, Arham Syah anggota Badan Pengawas Pemilihan Umum Provinsi Sulawesi Barat melakukan  pengawasan ke beberapa wilayah di Kabupaten Polewali Mandar. Sabtu 6 Juli 2024 Pengawasan itu dilakukan di Kecamatan Alu guna mngetahui sudah sejauh mana proses coklit yang dilakukan oleh Pantarlih serta memastikan proses yang dilakukan sesuai dengan regulasi yang ada. "Kita harus memastikan bahwa proses coklit berjalan sesuai regulasi. Jika terdapat masalah, mari kita diskusikan untuk mencari solusinya, sehingga data pemilih tetap akurat dan bebas dari masalah di masa mendatang." Ucap Arham Arham juga menekankan pentingnya memastikan akurasi data pemilih dalam setiap proses pemilihan umum. Hal ini diungkapkan dalam rangka mengurangi potensi sengketa pemilu yang sering kali berakhir di Mahkamah Konstitusi (MK). "Sebagaimana kita ketahui dari setiap pemilu dan pemilihan, residu dari daftar pemilih selalu berujung di Mahkamah Konstitusi. Oleh karena itu, dari pengalaman yang ada, Bawaslu ingin memastikan proses pendataan daftar pemilih tidak lagi menjadi masalah pada hari pemungutan suara” jelas Arham (HUMAS)  
toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle