Monitoring AMJ Bawaslu Polewali Mandar, Arham Jamin Tugas Pengawasan Tetap Terlaksana
|
MONITORING. Anggota Bawaslu Sulbar, Arham Syah, didampingi Koordinator Sekretariat Bawaslu Polewali Mandar, M. Syariat Tajudin, saat melakukan monitoring terkait dengan Akhir Masa Jabatan (AMJ) Anggota Bawaslu Kabupaten di Polewali Mandar, Selasa 14 Agustus 2023.
POLEWALI, BAWASLU SULBAR - Anggota Bawaslu Sulbar, Arham Syah melakukan Monitoring dan Koordinasi terkait dengan Akhir Masa Jabatan (AMJ) Anggota Bawaslu Kabupaten di Polewali Mandar, Selasa 14 Agustus 2023.
Kunjungan tersebut dalam rangka menjamin tetap terlaksananya tugas, wewenang, dan kewajiban pengawasan di Bawaslu Polewali Mandar.
"Kita memastikan Bawaslu Polewali Mandar tetap menjalankan tugas, wewenang dan kewajiban pengawasan, mengingat saat ini di akhir masa jabatan anggota Bawaslu Polewali Mandar," kata Arham, Selasa, 14 Agustus 2023.
Kordiv. Hukum dan Penyelesaian Sengketa itu juga menambahkan bahwa Sekretariat Bawaslu Kabupaten agar tetap melakukan fasilitasi pelaksanaan tugas-tugas, wewenang dan kewajiban dalam penyelenggaraan tahapan Pemilihan Umum Tahun 2024.
"Saya berharap teman-teman yang ada di Sekretariat tetap melakukan pengawasan sebagai mana mestinya, mengingat tahapan penyusunan dan penetapan Daftar Calon Sementara (DCS) yang dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum sedang berjalan," tutup Arham. (HUMAS)