Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Sulbar Gelar Upacara HUT ke-80 RI, Tegaskan Semangat Pengawasan Demokratis

Bawaslu Sulbar Gelar Upacara HUT ke-80 RI, Tegaskan Semangat Pengawasan Demokratis
Mamuju, Sulawesi Barat - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Sulawesi Barat menggelar upacara bendera di halaman kantor Bawaslu Sulbar, Minggu 17 Agustus 2025.

Upacara yang berlangsung khidmat ini diikuti oleh seluruh jajaran pimpinan, Kepala Sekretariat, Kabag, serta staf sekretariat di lingkungan Bawaslu Sulbar dan jajaran Pimpinan serta sekretariat Bawaslu Kabupaten Mamuju. Bertindak sebagai pembina upacara Ketua BAwaslu Sulbar Nasrul Muhayyang.

Dalam amanatnya, Nasrul menyampaikan bahwa kemerdekaan yang dinikmati hari ini merupakan hasil perjuangan panjang dan penuh pengorbanan dari para pahlawan bangsa. Oleh karena itu, sudah sepatutnya seluruh anak bangsa, termasuk penyelenggara pemilu, senantiasa bersyukur dan menjaga semangat kemerdekaan tersebut dalam setiap pelaksanaan tugas dan tanggung jawab.

“Delapan puluh tahun yang lalu, para pendiri bangsa dengan penuh keberanian memproklamasikan kemerdekaan. Dengan pengorbanan jiwa, raga, dan air mata, para pahlawan berjuang agar kita bisa hidup merdeka di tanah air tercinta,” ujar Nasrul

Ia juga menekankan bahwa kemerdekaan adalah anugerah besar yang harus disyukuri, tidak hanya dengan kata-kata, tetapi juga melalui kerja nyata, integritas, dan dedikasi dalam menjalankan amanah negara.

“Mari kita maknai kemerdekaan ini dengan meningkatkan semangat pengabdian kepada bangsa, menjaga integritas, serta menjalankan fungsi pengawasan pemilu secara adil, jujur, dan profesional,” tambahnya.

Upacara ditutup dengan pembacaan doa dan penghormatan kepada arwah para pahlawan sebagai bentuk penghargaan atas jasa-jasa mereka yang telah mengorbankan segalanya demi tegaknya kemerdekaan Republik Indonesia.

Bawaslu Sulbar berharap momentum HUT ke-80 RI ini dapat menjadi pengingat sekaligus penggerak semangat seluruh jajaran untuk terus berkontribusi dalam memperkuat demokrasi dan menjaga kedaulatan rakyat melalui pengawasan pemilu yang berkualitas. (HUMAS)

Penulis & Editor : Muh. Azri
toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle