Bawaslu Sulbar Gelar Raker Optimalisasi Anggaran, Penerapan Konsep Redesign dan Pelaksanaan Anggaran Berbasis Kinerja
|
RAPAT KERJA. Dalam rangka pelaksanaan anggaran Tahun 2021 Bawaslu Sulbar menggelar Rapat Kerja Optimalisasi Pengelolaan Anggaran yang dilaksanakan di Aula Bawaslu Kabupaten Mamasa, Kamis 11 Februari Tahun 2021.
MAMASA, BAWASLU SULBAR – Bawaslu Sulbar menggelar Rapat Kerja Optimalisasi Pengelolaan Anggaran Tahun 2021, kegiatan tersebut digelar di Aula Bawaslu Kabupaten Mamasa, Kamis 11 Februari 2021.
Hadir pada kegiatan tersebut Anggota Bawaslu Sulbar, Kepala Sekretariat Bawaslu Sulbar, Ketua dan Anggota Bawaslu Kabupaten, para Kepala Bagian Sekretariat Bawaslu Sulbar, para Kepala Sekretariat dan Koordinator Sekretariat Bawaslu Kabupaten serta Pejabat Fungsional dan Staf Pengelola Keuangan lingkup Bawaslu Sulbar.
Anggota Bawaslu Sulbar, Koordinator Divisi SDM dan Organisasi, Usman Sanjaya mengatakan pada momentum Rapat Kerja di awal Tahun 2021 ini agar pengawas pemilu di lingkup provinsi sulawesi barat dapat meningkatkan kebersamaan, soliditas dan kerjasama dalam membangun komunikasi dan koordinasi di lingkup internal kelembagaan.
“Khususnya dalam hal optimalisasi anggaran, Koordinator Divisi SDM dan Organisasi dengan Kepala Sekretariat maupun Koordinator Sekretariat agar dapat bersinergi dengan baik sehingga pengelolaan kegiatan baik secara fungsional maupun administratif dapat berjalan dengan maksimal,” kata Usman, Kamis 11 Februari 2021.
Sementara itu, Anggota Bawaslu Sulbar, Supriadi Narno berharap pada kegiatan tersebut agar sebaik mungkin dapat dilakukan sinkronisasi penjadwalan kegiatan untuk Tahun Anggaran 2021, sehingga kegiatan yang telah ditentukan dapat berjalan dengan maksimal.
“Mudah-mudahan juga yang kita sebutkan berbasis kinerja di awal pembukaan tadi dapat kita lakukan dengan baik dan penuh tanggung jawab,” harap Koordinator Divisi Pengawasan dan Hubungan Antar Lembaga itu.
Anggota Bawaslu Sulbar, Ansharullah A. Lidda yang juga selaku Koordinator Divisi Pelanggaran menuturkan program kegiatan yang diusulkan pada tahun ini khususnya untuk penanganan pelanggaran merupakan kegiatan yang dianggap penting untuk dilaksanakan yang output sangat memberi manfaat secara kelembagaan.
“Tentu kita juga akan mengevaluasi kegiatan yang telah dilaksanakan pada Tahun 2020 lalu, apa yang kurang khususnya pada penyerapan anggaran baik di APBN maupun APBD agar tahun ini dapat dimaksimalkan dengan baik,” cetus Ansharullah.
Pada kesempatan yang sama, Anggota Bawaslu Sulbar, Fitrinela Patonangi menjelaskan kegiatan optimalisasi anggaran Tahun 2021 ini merupakan kegiatan yang sangat penting karena di dalamnya membahas program kegiatan yang mempengaruhi kinerja Bawaslu Provinsi dan Bawaslu Kabupaten untuk satu tahun anggaran ke depan.
“Kita berharap program kegiatan yang akan kita laksanakan tahun ini tidak berpengaruh pada inflasi keuangan, pada intinya bagaimana kita menjadi lebih produktif di Tahun 2021 ini,” imbuh Koordinator Divisi Hukum, Humas dan Datin itu.
Kepala Sekretariat Bawaslu Sulbar, Awaluddin Mustafa mengatakan sebagaimana yang diamanahkan oleh Kementerian Keuangan dan Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (BAPPAENAS) bahwa dalam penganggaran APBN menggunakan konsep Redesign sistem perencanaan dan penganggaran pada seluruh kementerian dan kelembagaan negara yang dimulai pada Tahun Anggaran 2021 ini.
“Sejatinya agar capaian anggaran berbasis kinerja masing-masing kementerian dan lembaga negara dapat lebih optimal, tersusun dengan baik dan terstruktur,” ungkap Awaluddin.
Dia menambahkan kebijakan penganggaran difokuskan pada penajaman belanja operasional, optimalisasi teknologi, informasi dan komunikasi dalam penyelenggaraan pemerintahan serta sistem perencanaan penganggaran yang berfokus pada pelaksanaan program prioritas efisiensi kebutuhan dasar.
“Saya berharap agar dapat dipahami bersama dan dapat dilaksanakan semaksimal mungkin bahwa penganggaran di Tahun 2021 ini sudah berbasis kinerja,” pungkasnya. (Humas)