Bawaslu Sulawesi Barat Lakukan Uji Petik Coklit di Majene Untuk Pastikan Hak Pilih Terakomodir
|
Majene, Sulawesi Barat – Anggota Bawaslu Sulawesi Barat Muhammad Subhan melakukan uji petik pencocokan dan penelitian (coklit) data pemilih Pemilihan 2024 di Kabupaten Majene. Proses coklit yang dilakukan Petugas Pemutakhiran Daftar Pemilih (Pantarlih) harus sesuai prosedur guna memastikan hak pilih warga terakomodir. Jumat 5 Juli 2024
Dia menginstruksikan setiap jajaran pengawas pemilu untuk terjun langsung ke rumah-rumah warga guna memastikan kinerja Pantarlih dalam melaksanakan pencocokan dan penelitian (coklit) sesuai prosedur yang ditetapkan. Langkah ini diambil untuk memastikan bahwa setiap proses pendataan pemilih berjalan dengan akurat dan transparan.
“Kita (Bawaslu) sudah ke rumah warga dan menanyakan bagaimana proses coklit yang sudah dilakukan oleh Pantarlih. Kita cek data kependudukannya, disesuaikan dengan data yang dimiliki oleh jajaran KPU sehingga tidak ada yang terlewat atau tidak terdata dan tidak berpotensi kehilangan hak pilihnya”, ucap Muhammad Subhan.
Dia juga mengingatkan jajaran pengawas pemilu dalam uji petik dilakukan secara maksimal supaya permasalahan Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pemilihan 2024 tidak akurat tidak terulang kembali.
“Saya ingatkan kepada jajaran pengawas pemilu agar memaksimalkan proses uji petik ini. Jangan sampai permasalahan DPT Pemilihan 2024 tidak akurat” tutup Muhammad Subhan
Bawaslu memiliki Posko Aduan Kawal Hak Pilih. Dia mengungkapkan masyarakat, bisa mengadu ke Bawaslu masing-masing domisili jika belum terdaftar menjadi pemilih pada Pemilihan Serentak 2024. (HUMAS)
